Banner IDwebhost
Banner IDwebhost

Pelantikan Pengurus PGRI Sumut 2024-2029: Diharapkan Tingkatkan Kesejahteraan Guru dan Pendidikan Berkualitas

Pelantikan Pengurus PGRI Sumut 2024-2029 Diharapkan Perkuat Organisasi dan Tingkatkan Kualitas Pendidikan

Pelantikan Pengurus PGRI Sumut 2024-2029: Diharapkan Tingkatkan Kesejahteraan Guru dan Pendidikan Berkualitas
Pelantikan Pengurus PGRI Sumut 2024-2029: Diharapkan Tingkatkan Kesejahteraan Guru dan Pendidikan Berkualitas

REALITANEWS.OR.ID, MEDAN – Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Sumatera Utara, Ilyas Sitorus, yang juga menjabat sebagai Pelaksana Harian Ketua Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Sumut, melantik perangkat kelengkapan organisasi PGRI Sumut masa bakti XXIII Tahun 2024-2029. Pelantikan ini berlangsung di Aula Raja Inal Siregar, Jalan Pangeran Diponegoro No.30 Medan pada Rabu (5/2/2025).

Jajaran pengurus yang dilantik mencakup berbagai tokoh penting, di antaranya Ketua Dewan Pakar PGRI Sumut Prof. Dr. Nasrun, Prof. Dr. Darwin S.T., Prof. Dr. Eka Daryanto, Prof. Dr. Yuniarto Mudjisusatyo, dan lainnya. Selain itu, Dewan Kehormatan Guru Indonesia yang dipimpin oleh Ir. Hj. Anita Lubis turut dilantik, bersama dengan jajaran pengurus lainnya yang memiliki peran penting dalam pengembangan organisasi.

BACA JUGA :   463 Petugas Pantarlih Curug Siap Melaksanakan Pencocokan dan Penelitian ( Coklit )

Dalam sambutannya, Ilyas Sitorus berharap pengurus yang baru dilantik dapat memperkuat organisasi PGRI dengan memperbaiki struktur dan memperkuat peran organisasi dalam memperjuangkan kesejahteraan guru. “Kami berharap PGRI bisa berkontribusi besar dalam meningkatkan kualitas pendidikan di Sumut melalui program-program inovatif, termasuk pemanfaatan teknologi,” ujarnya.

Ilyas juga mendorong pengurus PGRI untuk membangun kerjasama yang solid antara sesama pengurus, anggota, dan stakeholders pendidikan untuk mencapai tujuan bersama. Dia menekankan pentingnya pemberdayaan anggota PGRI agar dapat berperan aktif dan memahami serta memperjuangkan hak-hak mereka sebagai pendidik.

BACA JUGA :   Pasangan Remaja Ditangkap Polisi karena Mem-buang Bayi di Perkebunan Teh Simalungun

Selain pelantikan, acara tersebut juga diisi dengan seminar bertajuk “Waktunya Inovasi Pendidik” yang menghadirkan narasumber Prof. Dr. Ir. Richardus Eko Indrajit, M.Sc, M.BA., M.Phil., M.A., yang memberikan pemaparan tentang solusi implementasi pembelajaran mendalam bagi tenaga pendidik. Acara ini turut dihadiri oleh perwakilan Forkopimda Sumut, Kamis Pendidikan Sumut A. Haris Lubis, Ketua Himpadi Sumut, Ketua IGTKI Sumut, serta pengurus dan anggota PGRI Sumut. Kegiatan ini juga disiarkan secara langsung melalui kanal YouTube Info Sumut dan Zoom.

BACA JUGA :   Lapas Kelas IIA Tanjungpinang Laksanakan Penandatanganan Komitmen Bersama Pembangunan Zona Integritas

Dengan pelantikan ini, diharapkan PGRI Sumut dapat semakin berperan dalam mendorong peningkatan kesejahteraan guru dan menciptakan pendidikan yang berkualitas di seluruh wilayah Sumatera Utara. [*]

BERITA TERBARU YANG DISARANKAN !

Tinggalkan Balasan

criptRootC1396463">